You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Sudin Bina Marga Jaktim Pasang Dua Railing di Tegal Amba
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Bina Marga Jaktim Pasang Railing Pengaman di Dua Lokasi Berbeda

Jajaran Suku Dinas Bina Marga Jakarta Timur, sudah memasang railing pengaman pada dua lokasi berbeda. Pemasangan railing ini menindaklanjuti permohonan warga yang disampaikan melalui forum Musrenbang 2022.

Untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga,

Kepala Sudin Bina Marga Jakarta Timur, Benhard Hutajulu mengatakan, railing pertama dipasang sepekan lalu di Jalan Dermaga Raya, Kelurahan Klender sepanjang dua meter dengan tinggi 80 sentimeter. Sebelumnya, di lokasi ini sudah terpasang railing sepanjang enam meter.  

"Lokasinya persis di tikungan jalan. Ini untuk keselamatan pengendara yang melintas di malam hari," ujar Benhard, Kamis (14/3).

Kelurahan Pondok Bambu Bangun Dua Tangki Septik Komunal

 

Untuk lokasi kedua, railing pengaman sepanjang 16,5 meter dipasang pada jembatan penghubung antar kampung (JAK) yang melintas di atas Kali Tegal Amba, wilayah RT 001/13 Kelurahan Duren Sawit.

"Pemasangan railing ini untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga," tukasnya.

Kepala Seksi Perekonomian dan Pembangunan (Ekbang) Kelurahan Duren Sawit, Putri Rahma Utami, mengapresiasi jajaran Sudin Bina Marga yang merespon cepat usulan warganya.

"Alhamdulillah kini sudah terpasang, warga jadi merasa aman saat melintas dengan kendaraan," ungkap Putri.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3652 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1053 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye893 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye881 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye843 personNurito